logo Kompas.id
MetropolitanTangsel Manfaatkan Depo Lebak ...
Iklan

Tangsel Manfaatkan Depo Lebak Bulus

Oleh
· 2 menit baca

TANGERANG SELATAN, KOMPAS — Pembangunan kereta ringan atau LRT di wilayah Tangerang Selatan sangat dimungkinkan karena kota ini berbatasan langsung dengan wilayah Jakarta Selatan dan dapat memanfaatkan kehadiran depo transportasi massal cepat atau MRT di Lebak Bulus. "Saya berharap MRT Lebak Bulus tersambung sampai Tangerang Selatan dengan LRT," kata Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany kepada Kompas, Senin (3/4), menanggapi rencana pembangunan LRT di Tangerang dan sekitarnya. Real Estat Indonesia akan menjadi fasilitator bagi empat pengembang Serpong, yaitu Sinar Mas Land, Summarecon, Paramount, dan Alam Sutera, membahas LRT.Menurut Airin, LRT sangat dibutuhkan di Tangsel karena salah satu solusi mengurai kemacetan di sepanjang Jalan Raya Ciputat dan wilayah lainnya. Airin mengaku sudah ada investor yang berminat membangun LRT di Tangsel dan menanyakan regulasinya. Salah satunya investor dari Inggris yang menemui Airin. "Investor Inggris itu akan kembali ke Indonesia pekan kedua April ini sekaligus menawarkan pembiayaannya," ujar Airin. "Insya Allah, dalam waktu dekat saya akan melakukan roadshow ke Bappenas, Kemendagri, dan Pemprov DKI Jakarta untuk mempelajari aturan dan ketentuannya," kata Airin. Managing Director President Office Sinar Mas Land Dhony Rahajoe berpendapat, pembangunan LRT di Tangerang Raya akan menjadi terobosan besar karena LRT moda transportasi yang aman dan nyaman serta harga tiket terjangkau. Sambut baik Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menyambut baik rencana LRT Metro Kapsul di Tangerang Raya yang menghubungkan Kota Tangsel, Kota Tangerang, dan Kabupaten Tangerang. "Pemkab menyambut baik rencana itu karena salah satu solusi untuk mengatasi kemacetan," kata Zaki. Namun, katanya, rencana itu harus disesuaikan dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Tangerang dan rencana transportasi terpadu Trans-Jabodetabek. "LRT harus menjadi bagian dari perencanaan jalur dan moda transportasi terpadu dan menyesuaikan RTRW," kata Zaki yang menunggu diajak bicara lebih jauh soal LRT ini. Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, pihaknya belum tahu rencana pembangunan LRT Metro Kapsul. "Yang ada rencana LRT yang menghubungkan Kota Tangerang dengan Kota Tangerang Selatan program Pemprov Banten," kata Arief. (KSP/PIN)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000