logo Kompas.id
MetropolitanTujuh Anggota Geng Motor...
Iklan

Tujuh Anggota Geng Motor Bersenjata Tajam Dibekuk

Oleh
Windoro Adi
· 2 menit baca

JAKARTA, KOMPAS — Tujuh anggota geng motor yang sering terlibat tawuran bersenjata tajam ditangkap di Warung Popaye, Jalan Mawar 1 Depok Jaya, Pancoran Mas, Kota Depok, Selasa (30/5) pukul 23.00. Anggota geng motor yang ditangkap polisi ini tercatat pernah melakukan aksi kekerasan, seperti tawuran di sejumlah lokasi di Jakarta.

”Mereka dibekuk anggota Subdit Ranmor Ditreskrimum Polda Metro Jaya di bawah pimpinan Ajun Komisaris Besar Antonius Agus Rahmanto,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Argo Yuwono, Rabu siang. Awalnya, yang ditangkap 10 orang. Setelah diperiksa, tiga di antaranya dilepas.

Argo menjelaskan, mereka adalah anggota geng motor Jepang (Jembatan Mampang), GP (Gudang Perkara), dan Geng Solter 18 yang mangkal di sekitar Depok. Anggota Geng Solter 18 yang ditangkap adalah Muhammad Bayu Judanto (16). Pria putus sekolah ini mengaku terlibat dalam 15 aksi tawuran di Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Depok.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000