logo Kompas.id
MetropolitanKRL Terakhir ke Parungpanjang ...
Iklan

KRL Terakhir ke Parungpanjang Telat

Oleh
· 2 menit baca

JAKARTA, KOMPAS — Keberangkatan terakhir Kereta Rel Listrik Commuterline jurusan Tanah Abang-Serpong-Parungpanjang dikeluhkan selalu terlambat oleh penggunanya. Keterlambatan keberangkatan KRL jurusan ini bahkan pernah hampir mencapai satu jam. Kepadatan lalu lintas kereta api di Jakarta dinilai menjadi penyebabnya.Chris (55), karyawan swasta, mengatakan, hampir setiap hari keberangkatan KRL terakhir jurusan Tanah Abang-Serpong-Parungpanjang terlambat. Kemarin malam, KRL itu terlambat 20 menit. Bahkan, sekitar seminggu lalu, kereta yang dijadwalkan berangkat pada pukul 23.36 setiap hari itu baru bergerak menuju Serpong-Parungpanjang pada pukul 01.30. "Terlambat 15 menit itu sudah kami anggap biasa, tapi apakah jumlah perjalanan tidak bisa diperbanyak?" tanya Chris, Kamis (12/10).Hal yang sama juga dirasakan Nanik (37). Ia menilai, jadwal keberangkatan terakhir ini sebaiknya dimundurkan sehingga dapat lebih memberi kepastian kepada calon penumpang, apalagi ini adalah kereta terakhir.Sebaiknya dimundurkan "Lagi pula, kereta biasa telat 15 menit sehingga baru berangkat sekitar pukul 23.55. Lebih baik dimundurkan menjadi pukul 24.00 sehingga kami tidak perlu terburu-buru ke stasiun dan lalu harus menunggu lagi," kata Nanik, pekerja swasta. Mengenai hal ini, Vice President Corporate Communication PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Eva Chairunisa menjelaskan, keterlambatan tidak bisa dihindari karena lalu lintas kereta api di Jakarta padat. Selama kereta jarak jauh dan KRL Commuterline menggunakan jalur yang sama, keterlambatan akan terjadi. "Kalau jalur dwiganda (double double track) telah selesai dibangun, harapan kami keterlambatan kereta tidak terjadi lagi karena perpindahan persimpangan dapat lebih efisien," kata Eva. Selain itu, Eva mengatakan, keterlambatan pada KRL Tanah Abang-Serpong-Parungpanjang akibat harus menunggu penumpang transit dari arah Bogor. "Kereta ini harus menunggu penumpang yang sudah membeli tiket single trip dari Bogor menuju Parungpanjang yang terlambat masuk Tanah Abang," katanya. Eva menjelaskan, jumlah perjalanan tidak dapat ditambah lagi karena slot telah penuh. "Jumlah perjalanan KRL sudah mencapai 918 perjalanan setiap hari dan tidak bisa ditambah lagi," jelas Eva. (DD16/DD17)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000