logo Kompas.id
MetropolitanKilas Metro
Iklan

Kilas Metro

Oleh
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/whBnKAbNvswrAfd5ArsAy_lzStQ=/1024x905/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F01%2F20180112_okoce_WEB_ARJ.png

Pinjaman Daring untuk Anggota OK OCE

Perkumpulan Gerakan OK OCE (PGO) bekerja sama dengan Akseleran.com, rintisan teknologi finansial, akan memberi pelatihan mencari pinjaman secara daring. Ini untuk membuka akses alternatif permodalan bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Jakarta. Menurut Ketua PGO Faransyah Jaya, peminjaman daring UMKM lebih fleksibel. Potensinya pun sangat besar, Rp 2 triliun menurut Otoritas Jasa Keuangan. ”Ini wujud komitmen kami membuka akses permodalan seluas-luasnya bagi warga Jakarta,” katanya di Balai Kota, Selasa (23/1). Tahap awal, PGO dan Akseleran mengadakan pelatihan pada 31 Januari 2018 bagi 30 UMKM terpilih. Persyaratannya, mendaftar anggota OK OCE, menyiapkan laporan laba-rugi sederhana, laporan rekening koran tiga bulan, dan usahanya sudah berdiri selama satu tahun serta telah memiliki laba. (IRE)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000