logo Kompas.id
MetropolitanUlar Resahkan Warga
Iklan

Ular Resahkan Warga

Kemunculan ular, terutama kobra, meresahkan warga Jabodetabek. Tiga warga di Depok bahkan terluka akibat digigit ular. Ratusan kasus konflik ular dan warga terjadi tahun ini.

Oleh
Dian Dewi Purnamasari / Helena F Nababan / Aditya Diveranta / Aguido Adri
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/pFCe90_wzVfRYcHk-gkehH5hZx8=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F12%2FIMG-20191216-WA0004_1576501989.jpg
HUMAS DINAS PENANGGULANGAN KEBAKARAN DAN PEYELAMATAN JAKARTA BARAT

Tim Rescue Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Peyelamatan Jakarta Barat, mencari ular yang kerap meresahkan warga, Senin (16/12/2019).

JAKARTA, KOMPAS - Sepanjang Minggu (15/12/2019), ular muncul di permukiman warga Jakarta dan Bekasi. Di Depok, tiga orang menjadi korban gigitan ular. Di Kelurahan Joglo, Kembangan, Jakarta Barat, sejumlah 18 ular kobra ditangani petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Barat. Di Kelurahan Duren Jaya, Bekasi, tim Rescue Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan menemukan 30 telur ular yang telah menetas.

Ketua tim Rescue Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bekasi Eko Budi mengatakan, tim telah menangani ular di delapan wilayah di Bekasi Timur, Bekasi Barat, dan Jatiwarna. ”Di Kelurahan Duren Jaya, Bekasi Timur, kami menangkap lima anak ular dan dua ular dewasa,” ujarnya.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000