logo Kompas.id
NusantaraPasangan Calon Indikasikan KPU...
Iklan

Pasangan Calon Indikasikan KPU Tidak Netral

Oleh
· 3 menit baca

YOGYAKARTA, KOMPAS — Tim pemenangan salah satu calon menuding Komisi Pemilihan Umum Daerah Yogyakarta tidak netral dalam menjalankan tugas. Hal ini imbas dari tidak adanya kejelasan dari pihak penyelenggara pemilihan umum terkait alasan 14.356 surat suara dianggap tidak sah.

Pemilihan Wali Kota Yogyakarta 2017 diikuti dua pasangan calon, yakni Imam Priyono-Achmad Fadli yang didukung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Nasdem, dan Partai Kebangkitan Bangsa serta pasangan Haryadi Suyuti-Heroe Poerwadi yang diusung Partai Golkar, Partai Amanat Nasional, Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Gerindra, dan Partai Persatuan Pembangunan.

Berdasarkan hasil rekapitulasi dari situs KPU, dari 199.475 suara sah, Imam-Fadli mendapat 99.143 suara, sedangkan Haryadi-Heroe memperoleh 100.332 suara. Selisih keduanya 1.189 suara atau 0,6 persen. Adapun jumlah suara tidak sah adalah 14.356 suara atau 6,7 persen dari total suara.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000