logo Kompas.id
NusantaraKeris Bantul Dipasarkan Lewat ...
Iklan

Keris Bantul Dipasarkan Lewat Daring

Oleh
· 2 menit baca

BANTUL, KOMPAS — Keris produksi sentra kerajinan di Dusun Banyusumurup, Desa Girirejo, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, laku dipasarkan lewat daring (online). Melalui pemasaran lewat internet inilah keris yang merupakan produk kerajinan peninggalan leluhur laku terjual ke beberapa kota di seluruh Indonesia, bahkan hingga luar negeri.

Ketua Koperasi Gandring, Wahyu Aji Sasmito, mengatakan, pemasaran lewat daring banyak dilakukan oleh perajin keris yang berusia muda  di bawah 40 tahun.

”Melalui pemasaran lewat internet tersebut, mereka akhirnya justru sering kali mendapat pesanan dari luar negeri, seperti dari Malaysia dan Singapura,” ujarnya, Jumat (21/4/2017).

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000