logo Kompas.id
NusantaraCantrang Merusak Ekosistem...
Iklan

Cantrang Merusak Ekosistem Laut

Oleh
· 1 menit baca

Pelarangan penggunaan cantrang oleh pemerintah bertujuan untuk mengurangi kerusakan ekosistem laut. Alat tangkap ikan jenis pukat bermotor ini dianggap berbahaya bagi kelangsungan ekosistem laut karena lebih banyak menjaring ikan kecil yang kurang memiliki nilai ekonomi. Lebih dari itu, potensi kerusakan terumbu karang juga sangat tinggi karena cantrang menggaruk dasar perairan.

Kontroversi pelarangan cantrang terus berkembang. Masalah sosialisasi dan lambatnya proses peralihan dari cantrang ke alat tangkap ikan jenis baru memicu protes nelayan. Selain itu, nelayan pengguna cantrang keberatan karena hasil tangkapan mereka menurun. Alat tangkap pengganti cantrang dianggap mengurangi produktivitas hasil tangkapan nelayan.

http://kompas.id/wp-content/uploads/2017/08/20170809-dim-cantrangNelayan2-IGT.gif
Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000