logo Kompas.id
NusantaraDiduga Hirup Gas, Tujuh...
Iklan

Diduga Hirup Gas, Tujuh Pekerja Antena BTS Tewas

Oleh
DEFRI WERDIONO
· 1 menit baca

MALANG, KOMPAS — Tujuh pekerja yang terdiri atas lima tukang bangunan dan dua teknisi antena base transceiver station itu tewas pada Jumat (29/9) dini hari. Mereka adalah pekerja dari salah satu operator seluler di Dusun Ngadas, Desa Ngadas, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Dugaan sementara, mereka tewas akibat menghirup gas yang keluar dari genset yang berada di dalam Kantor Balai Desa Ngadas. Genset itu difungsikan sebagai pendukung antena base transceiver station (BTS) saat listrik padam.

Peristiwa ini diketahui pertama kali sekitar pukul 06.30 oleh Nurul dan Mishadi, keduanya kuli bangunan. Pada Kamis malam, Nurul dan Mishadi tidur di rumah dan pagi itu hendak kembali kerja.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000