logo Kompas.id
NusantaraDisambar Petir, Dua Tewas di...
Iklan

Disambar Petir, Dua Tewas di Aceh

Oleh
ZULKARNAINI
· 1 menit baca

LHOKSUKON, KOMPAS -  Dua warga Aceh Utara tewas setelah disambar petir saat berteduh di sebuah kantin sekolah SMP Al Alaq Komplek Perumahan Asean Desa Paloh Lada Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh, Sabtu (7/10) siang. Selain korban tewas, satu orang kritis dan 10 orang trauma.

Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Aceh Komisaris Besar Polisi Gunawan mengatakan, saat itu, para korban tengah berteduh di kantin sekolah dari hujan deras yang disertai petir. Namun, tiba-tiba petir menyambar. Korban yang berada di kantin berjatuhan.

Para korban dievakuasi ke rumah sakit Komplek Perumahan Arun Kota Lhokseumawe. Namun, dua korban yaitu Muhammad (45) warga Desa Tambon Tunong, Kecamatan Dewantara dan Muhammad Zaki (13) siswa SMP Al Alaq, warga Desa Ulee Madon, Kecamatan Muara Batu, tewas. Sedangkan korban kritis  bernama Aisyah (40) warga Desa Tambon Tunong, Kecamatan Dewantara.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000