logo Kompas.id
NusantaraPolisi Geledah Ruangan Wakil...
Iklan

Polisi Geledah Ruangan Wakil Ketua DPRD Bali

Oleh
Cokorda Yudistira
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/YXsNksYVJz-wQO_0oCnJ62qayQI=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F03%2F422812_getattachmentfd5b8b70-0d5c-4e79-bb82-fc0b325c9aeb414201.jpg
Kompas/Heru Sri Kumoro

Sabu

DENPASAR, KOMPAS — Tim gabungan dari Kepolisian Daerah Bali dan Kepolisian Resor Kota Denpasar, Bali, Kamis (9/11) siang, menggeledah ruang kantor Jro Gede Komang Swastika di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Bali. Polisi mencari bukti-bukti terkait keterlibatan Swastika yang menjabat Wakil Ketua DPRD Bali dalam kasus peredaran gelap narkotika.

Anggota Direktorat Reserse Narkoba Polda Bali dan Satuan Reserse Narkoba Polresta Denpasar memeriksa ruang kerja Swastika di Kantor DPRD Bali di Renon, Denpasar. Adapun Swastika saat ini dinyatakan masih buron dan menjadi satu dari dua tersangka yang masuk daftar pencarian orang (DPO) Polresta Denpasar terkait kasus peredaran gelap narkotika jenis sabu yang baru-baru ini diungkap polisi.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000