logo Kompas.id
NusantaraTim Forensik Identifikasi...
Iklan

Tim Forensik Identifikasi Delapan Jenazah Korban Kebakaran

Oleh
Ambrosius Harto dan Agnes Swetta Pandia
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/ZNZhaq4LxzYNiBZj9zxi9Wll7Ug=/1024x1365/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F05%2F20180529bro-KIDkebakaran1.jpeg
KOMPAS/AMBROSIUS HARTO

Pemondokan yang terbakar di Jalan Kebalen Kulon II Nomor 9, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (29/5/2018). Dalam kejadian naas itu, delapan orang dari 20 penghuni tewas.

SURABAYA, KOMPAS — Kebakaran menghanguskan pemondokan dua lantai di Jalan Kebalen Kulon II Nomor 9, Krembangan Utara, Pabean Cantikan, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (29/5/2018) menjelang pukul 14.30. Kebakaran mengakibatkan delapan orang dari 20 penghuni rumah indekos tewas dengan kondisi mengenaskan sehingga sulit dikenali.

Hingga pukul 24.00, Kepolisian Daerah Jawa Timur belum mengumumkan identitas resmi para korban. Jenazah masih berada di instalasi RSUD Dr Soetomo. Nama-nama korban memang sudah ada berdasarkan pengakuan pemilik rumah indekos dan keluarga yang selamat. Meski demikian, identifikasi oleh tim dokter forensik dan DVI tetap harus ditempuh agar identitas bisa dipastikan dengan akurat.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000