logo Kompas.id
NusantaraWaspadai Makanan Berbahaya
Iklan

Waspadai Makanan Berbahaya

Oleh
Regina Rukmorini
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/EG9D-D6argMyvzyjVC7c7v5YzmA=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F04%2F20180401_ENGLISH-MAKANAN-KALENG_A_web.jpg
ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho

Petugas kepolisian memeriksa sejumlah makanan saat razia makanan kedalurwarsa di salah satu pusat perbelanjaan di Kudus, Jawa Tengah, Sabtu (31/3/2018).

MAGELANG - Masyarakat diminta berhati-hati memilih dan membeli bahan makanan. Selain masih ada temuan bahan makanan yang mengandung bahan pewarna tekstil, banyak produk makanan, terutama daging, mengalami penurunan kualitas karena merupakan produk sisa yang belum terjual di hari sebelumnya. Hadiono, Kepala Bidang Peternakan dan Perikanan Dinas Pertanian, Peternakan, dan Perikanan Kota Magelang, Jawa Tengah, Kamis (7/6/2018), mengatakan, karena permintaan bahan pangan relatif sepi Ramadhan ini, hampir setiap hari tersisa daging sapi atau ayam. Oleh para pedagang, sisa daging disimpan untuk dijual esok hari. Menurut Hadiono, hal itu dibenarkan asal daging disimpan dalam freezer bersuhu 4 derajat celsius. Namun, ada pedagang yang menyimpan sisa daging dalam wadah diberi es batu ala kadarnya. Hal itu memungkinkan adanya pertumbuhan bakteri dan jamur.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000