logo Kompas.id
NusantaraIzin HGU di Aceh Didesak...
Iklan

Izin HGU di Aceh Didesak Dievaluasi

Oleh
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/pRu9v0lpwScE6H3OJIEpWh4-OIE=/1024x852/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F10%2FAceh-Selatan.png
Google Maps

Peta Provinsi Aceh.

BANDA ACEH - Izin hak guna usaha perkebunan di Aceh yang bermasalah didesak untuk dievaluasi. Koordinator Masyarakat Transparansi Anggaran Aceh Alfian dalam diskusi tata perizinan sektor kehutanan, Rabu (29/8/2018), menuturkan, pihaknya menemukan empat izin hak guna usaha (HGU) perkebunan di Aceh Tamiang dan Aceh Timur masuk dalam kawasan ekosistem Leuser. Di Nagan Raya dan Aceh Tamiang, lahan HGU tumpang tindih dengan lahan warga. Di Kabupaten Aceh Barat Daya, lahan HGU perkebunan sawit ditelantarkan oleh perusahaan. ”Pemerintah harus tegas agar keberadaan HGU bermanfaat bagi daerah dan menyejahterakan warga sekitar,” kata Alfian. Izin HGU juga rawan dikorupsi. Kabid Rehabilitasi Lahan, Bina Usaha, dan Perhutanan Sosial Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Aceh Naharuddin Hasan mengatakan, pemerintah akan mengevaluasi HGU di Aceh. (AIN)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000