logo Kompas.id
NusantaraGunung Ciremai Terbakar Lagi, ...
Iklan

Gunung Ciremai Terbakar Lagi, Petugas Bersiaga

Oleh
Abdullah Fikri Ashri
· 2 menit baca

KUNINGAN, KOMPAS — Gunung Ciremai di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, kembali terbakar pada Minggu (23/9/2018). Areal seluas 9 hektar pun hangus dilahap si jago merah. Untuk menghindari kebakaran susulan, petugas pemerintah dan masyarakat tetap bersiaga di sekitar gunung tertinggi (3.078 mdpl) di Jabar tersebut.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kuningan Agus Mauludin mengatakan, setelah menyisir daerah terdampak kebakaran di hutan Gunung Ciremai, Senin (24/9), pihaknya tidak lagi menemukan adanya titik api. Sehari sebelumnya, api menghanguskan sembilan lahan di Blok Sayang Kaak, Blok Citamiang, dan Blok Curug Gongseng di Desa Trijaya dan Desa Cibuntu.

https://cdn-assetd.kompas.id/_C8Ihj1ChpBhB1cnyobgvKjRy6s=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2F69031030-1.jpg
KOMPAS/ABDULLAH FIKRI ASHRI

Sidik Kusnadi (43), Wakil Ketua Kelompok Jaya Pakuan, menunjukkan embung di Blok Pejaten, Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Senin (23/7/2018). Embung itu menjadi langkah antisipasi kebakaran hutan di kawasan kaki Gunung Ciremai tersebut.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000