logo Kompas.id
NusantaraMTQ Nasional 2018 Digelar di ...
Iklan

MTQ Nasional 2018 Digelar di Sumut

Oleh
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/WIf9kAri3jonizIBX8IZgfwd_J8=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F10%2F20181003102325_IMG_0010_1538566873.jpg
KOMPAS/NIKSON SINAGA

Siswa-siswi latihan untuk acara pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran Nasional ke-27 di Gedung Serbaguna Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, di Deli Serdang, Rabu (3/10/2018). MTQ Nasional diharapkan menjadi silaturahmi untuk mempersatukan bangsa.

MEDAN - Sebanyak 3.500 anggota kontingen Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional Ke-27 tahun 2018 dari provinsi di seluruh Indonesia akan hadir di Medan dan Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu-Sabtu (4-13/10/2018). Acara ini akan dibuka Presiden Joko Widodo, Minggu (7/10). Sekretaris Daerah Provinsi Sumut Sabrina saat meninjau area utama MTQ mengatakan, persiapan acara ini sudah hampir rampung. Menurut dia, peserta dari sejumlah provinsi mulai berdatangan. Dari 3.500 anggota kontingen, 1.555 di antaranya merupakan qari dan hafiz yang akan mengikuti 12 cabang lomba di 12 mimbar atau arena lomba. Sebelum resmi dibuka, sejumlah acara sudah digelar, seperti parade 1.000 hafiz, seminar, malam taaruf, pawai taaruf, dan pembukaan pameran. (NSA)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000