logo Kompas.id
NusantaraPesparani untuk Perkuat...
Iklan

Pesparani untuk Perkuat Persaudaraan

Oleh
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/OBtHXZA1bXgjuDVqwOBMXA64w58=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F03%2F20180318FRN-Uskup-Amboina.jpeg
KOMPAS/FRANS PATI HERIN

Uskup Diosis Amboina Mgr Petrus C Mandagi MSC.

AMBON - Lebih dari 5.000 umat Katolik dari seluruh Tanah Air akan mengikuti Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) pertama di Indonesia yang digelar di Ambon, Maluku, 27 Oktober-2 November 2018. Uskup Diosis Amboina Mgr PC Mandagi MSC di Ambon, Senin (8/10/2018), mengatakan, Pesparani menjadi momentum untuk memperteguh persaudaraan antarumat beragama di Maluku. Mandagi menyinggung konflik sosial bernuansa agama di Maluku belasan tahun silam yang menghancurkan persaudaraan. Kini persaudaraan sudah dirajut dan terus dijaga. Hal itu merupakan modal pembangunan. Mandagi menuturkan, umat Muslim dan Kristen Protestan sebagai komunitas yang dominan di Maluku mendukung penuh kegiatan itu. Secara terpisah, Gubernur Maluku Said Assagaff mengatakan, Presiden Joko Widodo akan membuka kegiatan tersebut. (FRN)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000