logo Kompas.id
NusantaraHilir Sungai Buntung Sidoarjo ...
Iklan

Hilir Sungai Buntung Sidoarjo Dipenuhi Sampah dan Eceng Gondok

Bagian hilir Sungai Buntung di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (18/1/2020), dipenuhi sampah rumah tangga dan tanaman gulma seperti eceng gondok. Kondisi itu mempercepat pendangkalan sungai serta memicu banjir.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/MBIW2s9SyQDgOhJ_rW5_EJ5kZR0=/1024x638/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F01%2Ffba7038a-4eab-4598-a622-609cfc1bff01_jpg.jpg
Kompas/Bahana Patria Gupta

Sungai Buntung di Kecamatan Waru, Sidoarjo, Jawa Timur, dipenuhi sampah dan eceng gondok, Sabtu (18/1/2020). Walau menjadi langganan banjir pada musim hujan, belum ada upaya maksimal pembersihan sungai. Hal itu terlihat dari adanya pendangkalan serta penumpukan sampah yang bisa mengurangi daya tampung dan menghambat aliran air.

SIDOARJO, KOMPAS — Bagian hilir Sungai Buntung di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (18/1/2020), dipenuhi sampah rumah tangga dan tanaman gulma seperti eceng gondok. Kondisi itu mempercepat pendangkalan sungai serta memicu banjir. Terlebih, saat curah hujan tinggi seperti belakangan ini.

Bagian hilir Sungai Buntung yang permukaannya tertutup sampah rumah tangga dan eceng gondok tersebar di sejumlah lokasi. Pantauan Kompas, sebaran lokasinya, antara lain, di Kelurahan Ketegan, Kecamatan Taman. Tumpukan sampah terlihat jelas dari Jembatan Ketegan dan dekat pintu air Kanal Pelayaran.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000