logo Kompas.id
NusantaraCegah Arus Balik, Akses Tol di...
Iklan

Cegah Arus Balik, Akses Tol di Cirebon Dibatasi

Untuk mencegah pemudik kembali ke Jakarta dan sekitarnya saat pandemi Covid-19, jajaran Kepolisian Resor Kota Cirebon membatasi akses masuk ke lima gerbang tol hingga pembatasan sosial berskala besar di Jakarta usai.

Oleh
ABDULLAH FIKRI ASHRI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/NbD4_Q3xemiFhLSrnZJs_Mmz4K8=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2FIMG_0346_1590489019.jpg
KOMPAS/ABDULLAH FIKRI ASHRI

Petugas membatasi akses masuk di Gerbang Tol Ciperna, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, yang mengarah ke Jakarta, Selasa (26/5/2020). Lima gerbang tol di Cirebon yang mengarah ke Jakarta ditutup untuk kendaraan pribadi. Kendaraan yang melintas harus memiliki surat izin dan diperbolehkan beroperasi selama pembatasan sosial berskala besar.

CIREBON, KOMPAS — Untuk mencegah pemudik kembali ke Jakarta dan sekitarnya saat pandemi Covid-19, aparat Polresta Cirebon membatasi akses masuk ke lima gerbang tol. Kendaraan yang melintas harus memiliki surat izin dan diperbolehkan beroperasi selama pembatasan sosial berskala besar.

Pembatasan untuk arus kendaraan ke Jakarta dimulai pada Selasa (26/5/2020) di Gerbang Tol (GT) Ciperna, GT Kanci, GT Ciledug, GT Plumbon 1, dan GT Palimanan 1. Sejumlah rambu pembatas jalan dipasang di akses masuk tol. Polisi dan petugas dinas perhubungan setempat turut berjaga. Kendaraan pribadi yang ingin melintas terpaksa memutar balik dan melalui jalan arteri.

Editor:
Cornelius Helmy Herlambang
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000