logo Kompas.id
NusantaraKasus Meningkat Dua Kali...
Iklan

Kasus Meningkat Dua Kali Lipat, Pengujian Sampel Ditingkatkan di Sumut

Sumatera Utara menambah laboratorium uji PCR Covid-19. Sumut menargetkan pemeriksaan 10.000 orang agar lebih cepat menemukan kasus dan memutus rantai penularan. Selama Juni, kasus bertambah lebih dua kali lipat.

Oleh
NIKSON SINAGA
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/rBBjXm2zNmq2Psy9hesLMorEOVU=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F06%2FIMG_20200615_164030_1592230794.jpg
KOMPAS/NIKSON SINAGA

Warga tampak berbelanja di salah satu supermarket di Jalan Cemara, Medan, Sumatera Utara, Senin (15/6/2020). Di tengah meluasnya kasus Covid-19, sejumlah tempat publik di Medan semakin ramai.

MEDAN, KOMPAS — Sumatera Utara menambah laboratorium uji reaksi berantai polimerase (PCR) Covid-19. Sumut menargetkan pemeriksaan PCR terhadap 10.000 orang agar lebih cepat menemukan kasus dan memutus rantai penularan. Selama Juni ini, kasus positif di Sumut bertambah lebih dari dua kali lipat dari 417 menjadi 932 kasus.

”Kasus baru positif Covid-19 meningkat signifikan di Sumut antara lain karena peningkatan jumlah sampel yang diuji setiap hari. Peningkatan kasus juga karena protokol kesehatan belum dilaksanakan dengan maksimal,” kata Kepala Dinas Kesehatan Sumatera Utara Alwi Mujahit Hasibuan, Senin (15/6/2020).

Editor:
aufrida wismi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000