logo Kompas.id
NusantaraIzin Penggunaan Darurat...
Iklan

Izin Penggunaan Darurat Diterbitkan, Dua Daerah di Sumsel Segera Terima Vaksin

Setelah Badan Pengawas Obat dan Makanan mengeluarkan izin penggunaan darurat, Pemprov Sumatera Selatan langsung menyalurkan 30.000 dosis vaksin Sinovac ke dua daerah, yakni Palembang dan Ogan Komering Ilir.

Oleh
RHAMA PURNA JATI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/ZEkxsSyfmwkVz1Q9oSGkdwt5-_0=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F01%2F20200112RAM-Distribusi-Vaksin-Ke-Daerah-II_1610433167.jpeg
KOMPAS/RHAMA PURNA JATI

Petugas dari Dinas Kesehatan Sumatera Selatan mengangkat vaksin Sinovac dari gudang vaksin milik Dinas Kesehatan Pemprov Sumsel ke dalam mobil pengangkut, Selasa (12/1/2021). Vaksin ini akan dikirim ke gudang vaksin milik dinas kesehatan Kota Palembang untuk kemudian disebar ke sejumlah fasilitas pelayanan kesehatan.

PALEMBANG, KOMPAS — Setelah Badan Pengawas Obat dan Makanan mengeluarkan izin penggunaan darurat, Pemprov Sumatera Selatan langsung menyalurkan 30.000 dosis vaksin Sinovac ke dua daerah, yakni di Kota Palembang dan Kabupaten Ogan Komering Ilir. Vaksinasi pertama kali akan diterapkan pada Kamis (14/1/2021). Kelompok masyarakat yang akan divaksinasi adalah sumber daya manusia kesehatan (SDMK) yang terdiri dari tenaga kesehatan dan penunjangnya.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Sumatera Selatan Lesty Nurainy saat memantau penyaluran vaksin di Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (12/1/2021). Dia menuturkan, setelah izin penggunaan darurat dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan fatwa halal dan suci dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah diterbitkan, vaksin Sinovac yang diterima dari Bandung, Jawa Barat, sejak Senin (4/1/2021), akan mulai disalurkan.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000