logo Kompas.id
NusantaraKibarkan Merah Putih Ukuran...
Iklan

Kibarkan Merah Putih Ukuran Terbesar, RSSA Malang Pecahkan Rekor Muri

Pada perayaan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, nakes RSUD Saiful Anwar di Kota Malang memilih mengibarkan bendera Merah Putih berukuran 30 meter x 15 meter, dengan jumlah pengibar bendera terbanyak, yaitu 200 nakes.

Oleh
DAHLIA IRAWATI
· 3 menit baca

MALANG, KOMPAS — Dalam perayaan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, tenaga kesehatan Rumah Sakit Umum Daerah Saiful Anwar di Kota Malang memilih mengibarkan bendera Merah Putih berukuran 30 meterx 15 meter. Jumlah pengibar benderanya sebanyak 200 tenaga kesehatan. Pengibaran bendera terbesar dengan tenaga kesehatan terbanyak itu mampu memecahkan rekor Museum Rekor-Dunia Indonesia atau Muri.

Pengibaran bendera tersebut dilakukan di Gedung Rehabilitasi Medik Terpadu dan Manajemen RSSA, Jumat (18/8/2023). Hadir dalam acara tersebut sejumlah pejabat seperti anggota Komisi E DPRD Jawa Timur, Sri Untari; jajaran direktur RSSA; dan perwakilan Muri, Ari Andriani.

Bendera yang dibentangkan saat itu berukuran 30 meter x 15 meter, dengan berat sekitar 250 kilogram. Adapun yang terlibat dalam pengibaran bendera tersebut sebanyak 200 tenaga kesehatan (nakes).

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000