logo Kompas.id
OlahragaDua Petinju Indonesia Tumbang ...
Iklan

Dua Petinju Indonesia Tumbang di Thailand

Oleh
· 2 menit baca

JAKARTA, KOMPAS — Dua petinju Indonesia, Oscar Raknafa dan Edianto Susanto, menjadi bulan-bulanan petinju Thailand. Oscar ditumbangkan oleh Teeraphong Utaida dalam perebutan gelar lowong kelas terbang Federasi Tinju Internasional (IBF) Yunior Asia pada 20 April. Oscar yang berasal dari Kupang, Nusa Tenggara Timur, kalah TKO di ronde ketujuh dalam pertarungan di Nonthaburi, Thailand, itu. Pada partai lain, Edianto Susanto alias Eddy Comaro kalah KO dari Downua Ruawaiking. Petinju kelas welter asal Cilacap, Jawa Tengah, itu menyerah pada ronde ketiga dari enam ronde yang direncanakan, seperti dilaporkan Fightnews, Jumat (21/4). Jab kiri Teeraphong alias Fahlan Sakkreerin Junior menghentikan perlawanan Oscar pada ronde ketujuh. Sejak ronde kelima dan keenam, ia mampu mengontrol pertarungan di atas ring. Putra petinju kondang Thailand era 1980-an, Fahlan Sakkreerin, ini menghujani Oscar dengan pukulan-pukulan di tubuh dan jab kiri yang sangat keras. Oscar yang berpostur lebih pendek 13 sentimeter dari Teeraphong tak kuasa menahan serangan. Ketika memasuki ronde ketujuh dan pertarungan baru berjalan 28 detik, Teeraphong memukul jatuh Oscar. Wasit pun menghentikan pertandingan dan menyatakan Teeraphong menang. Teeraphong memiliki catatan performa lebih bagus daripada Oscar. Petinju berusia 23 tahun ini membukukan menang-kalah-seri 32-5-1. Ia telah menyarangkan 17 pukulan KO, tetapi belum pernah KO dihajar lawan. Oscar hanya membukukan 13-14-0. Petinju berusia 25 tahun yang kini tinggal di Tangerang, Banten, ini hanya mampu meng-KO lawan lima kali, tetapi pernah tujuh kali roboh di-KO lawan.Jimmy Chaichotchuang, promotor tinju IBF dari Thailand, mengatakan, Teeraphong telah kembali dengan kemenangan yang mengagumkan. Ia berhasil mengalahkan Oscar setelah kalah dari petinju Milan Melindo pada perebutan gelar IBF Interim kelas terbang yunior di Cebu, Filipina, akhir November 2016."Sakkreerin kini telah siap untuk kembali menjadi penantang gelar kejuaraan dunia," kata Chaichotchuang. (IND)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000