logo Kompas.id
OlahragaLima Lifter Muda Diusulkan...
Iklan

Lima Lifter Muda Diusulkan Ikut Pelatnas

Oleh
· 2 menit baca

YOGYAKARTA, KOMPAS — Pengurus Besar Persatuan Angkat Besi, Angkat Berat, dan Binaraga Seluruh Indonesia (PB PABBSI) mengusulkan tambahan lima lifter untuk bergabung dengan pelatnas tim angkat besi untuk Asian Games 2018. Penambahan atlet dinilai penting sebagai pelapis atlet senior serta upaya memastikan regenerasi.Kepala Bidang Angkat Besi PB PABBSI Alamsyah Wijaya mengatakan, saat ini jumlah lifter yang mengantongi Surat Keputusan Program Indonesia Emas (Prima) ada 11 atlet. "Kami masih menunggu mekanisme pengajuan tambahan atlet mengingat Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas sudah dibubarkan," ujarnya, Senin (6/11).Salah satu atlet muda yang diusulkan adalah lifter putri kelas 48 kilogram, Yolanda Putri. Lifter berusia 17 tahun asal Sumatera Utara ini berlatih di SKO Ragunan, Jakarta. Yolanda mewakili Indonesia pada Kejuaraan Dunia Remaja IWF 2017 di Bangkok, April lalu. Dalam kejuaraan yang merupakan babak kualifikasi Olimpiade Remaja itu, Yolanda menempati peringkat ke-12.PB PABBSI juga mengusulkan lifter putri kelas +75 kg, Nurul Akmal (Aceh). Nurul mempersembahkan medali perak untuk Indonesia di ajang Islamic Solidarity Games 2017. Dia melakukan angkatan total 230 kg (snatch 99 kg, clean and jerk 131 kg). Pencapaian Nurul tertinggal satu level dari Shaimaa Ahmed Khalaf Haridy (Mesir) dengan angkatan total 275 kg (snatch 120 kg, clean and jerk 155 kg).Dua lifter putra yang diusulkan adalah Alim Setiawan (Lampung) di kelas 62 kg dan Rahmat Erwin Abdullah (Sulawesi Selatan) di kelas 69 kg. Alim dan Rahmat masih berusia 17 tahun. Sementara satu lifter muda lain masih dalam pertimbangan untuk diusulkan masuk pelatnas.Kepastian nama-nama atlet yang memperkuat tim angkat besi harus segera terbentuk mengingat jadwal padat sepanjang 2018. Selain tampil di Asian Games, tim asuhan Pelatih Kepala Dirdja Wihardja ini juga harus mempersiapkan diri membela Indonesia pada Kejuaraan Dunia 2018 di Lima, Peru. Atlet-atlet senior juga harus berburu poin dengan mengikuti sejumlah kejuaraan internasional demi tampil di Olimpiade Tokyo 2020.Sementara atlet-atlet yunior harus mempersiapkan diri untuk membela Indonesia di Olimpiade Remaja 2018 di Buenos Aires, Argentina. Dua lifter Indonesia, terdiri dari satu atlet putra dan satu putri, dipastikan akan tampil di ajang ini. (DNA)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000