logo Kompas.id
OlahragaDovizioso Menjaga Secuil Asa...
Iklan

Dovizioso Menjaga Secuil Asa di Valencia

Oleh
· 3 menit baca

VALENCIA, RABU — Andrea Dovizioso, yang merupakan rival terdekat Marc Marquez dalam perebutan gelar juara dunia 2017, menyadari bahwa peluangnya untuk merebut gelar juara dunia musim ini sangat kecil. Oleh karena itu, dia hanya akan berusaha untuk memenangi seri terakhir MotoGP di Valencia, Minggu (12/11), dan melihat di mana Marquez finis pada balapan di Sirkuit Ricardo Tormo itu.Dengan selisih 21 poin dengan Marquez, tidak ada cara lain bagi Dovizioso untuk menjaga peluang juara selain memenangi seri Valencia. Sementara Marquez akan juara meskipun finis di posisi ke-11 atau meraih lima poin."Kami datang ke Valencia dengan selisih poin yang besar dari Marquez dan di trek di mana dia biasanya mencetak hasil bagus. Jadi, kami tahu ini akan sulit. Satu-satunya strategi bagi saya dengan selisih ini adalah berusaha dan menang, kemudian melihat di mana rival saya menyelesaikan balapannya," kata pebalap Ducati itu, seperti dikutip Crash.net, Kamis (9/11).Dovizioso musim ini tampil cukup konsisten. Dia telah meraih enam kemenangan pada musim ini, terakhir di Sepang, Malaysia, dua pekan lalu. Jumlah kemenangan dalam semusim itu terbanyak di antara para pebalap Ducati sejak Casey Stoner pada 2008. Dovizioso bisa menambah kemenangan musim ini menjadi tujuh jika menang di Valencia."Pada periode ini, kami bisa kuat di hampir semua trek. Karena itu, kami gembira mencoba dan mendekati akhir musim ini dengan optimisme, sebagaimana telah kami lakukan belum lama ini," ujar pebalap Italia itu.Bagi rekan satu tim Dovizioso, Jorge Lorenzo, balapan di Valencia jadi kesempatan terakhirnya untuk meraih kemenangan perdana bersama Ducati. Ini tantangan karena trek Valencia kecil dengan tikungan yang sempit."Kami telah tiba di balapan terakhir musim ini, seperti biasanya di sini di Valencia. Ini sirkuit di mana saya mempunyai kenangan-kenangan hebat dan di mana saya telah mencetak banyak hasil yang luar biasa pada masa lalu. Namun, ini juga sebuah trek yang selalu tak menguntungkan untuk motor kami," ujar pebalap asal Spanyol itu."Perebutan gelar juara dunia masih terbuka untuk Andrea dan tidak ada yang mustahil di balapan terakhir. Ini akan menjadi final yang hebat dan sebagaimana biasanya saya akan memberikan seluruh kemampuan saya untuk menyelesaikan tahun pertama saya di Ducati dengan hasil terbaik," ujar Lorenzo.Vinales positifPebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, bersiap menghadapi balapan terakhir dengan sikap mental yang sangat positif. Trek Sirkuit Ricardo Tormo dianggap sangat cocok dengan gaya balapnya, tetapi dia berharap cuaca yang baik saat balapan. "Saya tiba di Valencia dengan suasana hati yang sangat positif. Setelah tiga balapan terakhir di Asia dan Oseania, saya menghabiskan banyak waktu di rumah, berlatih, dan rileks," ujarnya, Rabu lalu.Pebalap asal Spanyol itu sangat berharap cuaca saat balapan cerah sehingga dia bisa memanfaatkan performa motornya secara maksimal dan tampil 100 persen dengan menyelesaikan musim ini kembali di atas podium. "Kami sudah fokus untuk musim berikutnya dan kami akan bekerja keras selama uji coba pekan depan," ujar Vinales mengacu pada jadwal uji coba di Valencia pada Selasa dan Rabu pekan depan.Rekan setim Vinales, Valentino Rossi, juga berharap balapan di Valencia berlangsung dalam cuaca yang baik karena pengendalian motor M1 2017 sangat sulit di aspal yang, licin seperti di Jerez dan Catalunya, juga lintasan basah seperti di Motegi dan Sepang."Ini bukan sebuah akhir musim yang menggembirakan untuk kami, tetapi selama tiga balapan di luar (Eropa) kami mendapatkan lebih banyak lagi data untuk motor kami, dan kami selalu bagus di kondisi kering," ujar Rossi.Pebalap kawakan asal Italia itu menambahkan, dirinya tidak bertarung untuk memperebutkan gelar juara pada akhir pekan ini, tetapi akan berusaha untuk menjadikan balapan ini sebagai balapan yang bagus. "Kami akan berusaha memanfaatkan dua hari uji coba untuk memulai pekerjaan bagi musim 2018," kata Rossi. (OKI)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000