logo Kompas.id
OlahragaDebut ”Indonesia” Berakhir...
Iklan

Debut ”Indonesia” Berakhir Dini

Oleh
· 2 menit baca

Asa Indonesia untuk mengikuti Piala Dunia sempat mekar saat mencalonkan diri menjadi tuan rumah edisi 2022. Sebagai tuan rumah, negara penyelenggara berhak mengikuti Piala Dunia tanpa perlu melewati tahap kualifikasi. Mimpi itu pupus sangat cepat karena Indonesia mengundurkan diri.

Indonesia yang saat itu masih bernama Hindia Belanda pernah lolos ke putaran final Piala Dunia 1938. Putaran final di Perancis itu langsung memainkan babak 16 besar. Penampilan 80 tahun lalu itu menjadi debut Hindia Belanda sekaligus menjadi negara pertama Asia yang mengikuti Piala Dunia.

Berdasarkan buku 20 Catatan Besar Piala Emas yang disusun Aditya Nugroho bersama lima penulis lain dan diterbitkan GagasMedia cetakan 2014, tim tersebut terdiri dari pemain gado-gado. Ada pemain Belanda dan lokal keturunan China, Jawa, dan Melayu. Para pemain itu antara lain Mo Heng Tan, Jack Samuels, Frans Hukom, Anwar Sutan, Frans Meeng, Achmad Nawir, Hans Taihitu, Tjaak Pattiwael, Henk Zomers, Suvarte Soedarmadji, dan Hong Djien Tan.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000