logo Kompas.id
OlahragaMarquez dan Dovizioso Bersaing...
Iklan

Marquez dan Dovizioso Bersaing Saat Latihan

Oleh
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/r6svZqfWtVKUNOpSxgXuSTKmdH0=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F09%2F64990986.jpg
GETTY IMAGES/BONGARTS/MIRCO LAZZARI GP

Pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez (Spanyol), merayakan kemenangannya pada GP Amerika di Austin, Texas, 22 April. Marquez mewaspadai pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, pada GP Spanyol di Jerez, akhir pekan ini.

Marc Marquez dan Andrea Dovizioso kembali bersaing pada sesi latihan pertama dan kedua MotoGP seri Aragon, Jumat (21/9/2018), di Spanyol. Dovizioso yang mengendarai motor Ducati menguasai sesi latihan pertama dengan catatan waktu 1 menit 48,020 detik. Sementara Marquez memilih untuk mencoba beberapa setelan pada latihan pertama sehingga hanya menempati posisi keenam dengan selisih 0,784 detik dari Dovizioso. Pada latihan kedua, Marquez yang menjadi andalan tim Repsol Honda itu menjadi yang tercepat dengan waktu 1 menit 47,382 detik. Posisi kedua ditempati Jorge Lorenzo (Ducati) dengan selisih 0,138 detik dan Dovizioso di posisi ketiga dengan selisih 0,453 detik dari Marquez. (ECA)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000