logo Kompas.id
OlahragaRadomir Antic Menitipkan...
Iklan

Radomir Antic Menitipkan Optimisme

Radomir Antic (71) (almarhum) telah berjasa membangun optimisme di Atletico Madrid saat menjadi pelatih. Ia membuka jalan dengan mempersembahkan gelar juara ganda di level domestik pada musim pertamanya.

Oleh
Herpin Dewanto Putro
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/rgvWXNnvmN2pNiiaSXqPd-b9Nng=/1024x1032/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F02%2Fantic1_1550813005.jpg
IMAGINECHINA VIA AFP

Mantan pelatih Atletico Madrid dan timnas Serbia, Radomir Antic. Peletak dasar kesuksesan Atletico itu meninggal akibat penyakit pankreastitis, Senin (7/4/2020).

MADRID, SELASA — Selama masih ada Barcelona dan Real Madrid, sulit bagi klub-klub lainnya di Spanyol pada era sepak bola modern saat ini untuk mendominasi kompetisi domestik. Hal itu pernah dirasakan Atletico Madrid sebelum Radomir Antic datang sebagai pelatih dan mempersembahkan trofi Liga Spanyol dan Copa del Rey pada musim 1995-1996.

Itulah satu-satunya gelar juara ganda di level domestik yang pernah diraih Atletico sepanjang sejarah. Antic kemudian dikenal sebagai salah satu sosok penting yang mengingatkan Atletico untuk tidak lagi merasa inferior, setidaknya sampai saat ini, yaitu ketika Atletico berdiri sejajar Barcelona dan Real Madrid sebagai tiga kekuatan terpenting di Spanyol.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000