logo Kompas.id
OlahragaPuluhan Ribu Ajang Olahraga...
Iklan

Puluhan Ribu Ajang Olahraga Batal Terlaksana

Hampir separuh dari total 48.803 perhelatan olahraga besar diperkirakan batal terlaksana tahun ini. Pendapatan olahraga pun ikut anjlok drastis. Hal itu mengemuka dalam riset Two Circles pada Selasa (21/4/2020).

Oleh
korano nicolash lms
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/4ZR5L6OtBJCP0ULKp-pOYEHIsBg=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2FHEALTH-CORONAVIRUSSOCCER-ENGLAND_88161909_1584545590.jpg
REUTERS/MATTHEW CHILDS

Dampak pandemi Covid-19, klub Inggris, West Ham United, mengumumkan tidak adanya laga di Stadion London. Hampir separuh dari pentas olahraga global tertunda dan batal terlaksana pada 2020 ini akibat pandemi itu.

NEW YORK, SELASA — Olahraga menjadi salah satu industri yang paling terpukul akibat pandemi Covid-19. Hampir separuh dari 48.803 ajang besar olahraga tahun 2020 ini diperkirakan batal terlaksana. Hanya 53 persen atau 26.424 di antaranya yang diperkirakan masih bisa berjalan.

Hal itu mengemuka dalam riset Two Circles yang dipublikasikan ESPN, Selasa (21/4/2020). Pendapatan dari olahraga pada tahun ini, mengacu riset itu, diperkirakan ikut anjlok drastis. Pada 2020 ini, pendapatan itu hanyalah berkisar 73,7 miliar dollar AS atau turun 61,6 miliar dollar AS dari proyeksi sebelumnya.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000