logo Kompas.id
OlahragaAdaptasi Liga 1 di Era Normal ...
Iklan

Adaptasi Liga 1 di Era Normal Baru

Kompetisi sepak bola nasional, Liga 1 Indonesia, dipastikan akan digelar kembali Oktober mendatang. Diperlukan adaptasi berupa kepatuhan atas protokol kesehatan guna menjamin keberlangsungan Liga 1.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/-8mOd2YoWNd_6EQj9j-LyBm48ho=/1024x615/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F02%2F5defdf33-cfb5-4a6d-b9d0-d156dbf5986f_jpg.jpg
Kompas/Bahana Patria Gupta

Kemeriahan suporter Persebaya Surabaya saat dimulainya Liga 1 Indonesia musim 2020 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (29/2/2020). Pemandangan meriah seperti ini tidak akan lagi terlihat jika Liga 1 kembali dilanjutkan, kemungkinan tanpa penonton, mulai Oktober mendatang.

Setelah terhenti tiga bulan lamanya, kompetisi sepak bola papan atas nasional, Liga 1 Indonesia, akan bergulir kembali mulai Oktober mendatang, Namun, penyelenggaraannya tidak akan mudah karena menuntut konsistensi dan kedisiplinan para pihak mematuhi protokol pencegahan Covid-19 yang telah disusun.

Kepastian digelarnya kembali Liga 1 mulai Oktober 2020 itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan melalui keterangan pers, Minggu (28/6/2020). Hal itu dikuatkan lewat Surat Keputusan Ketua Umum PSSI No 53/VI/2020 tentang kelanjutan kompetisi dalam keadaan luar biasa pada tahun 2020.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000