logo Kompas.id
OlahragaMU Kehilangan Pijakan untuk...
Iklan

MU Kehilangan Pijakan untuk Kembali ke Puncak

Arsenal menahan imbang Manchester United, 0-0, dan berhasil mempersulit langkah tim “Setan Merah” untuk kembali ke puncak klasemen. MU harus siap ditinggal Manchester City dalam perburuan gelar.

Oleh
DOMINICUS HERPIN DEWANTO PUTRO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/3e65v8I4xsetkrnDAoNcAxNK7Bg=/1024x742/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F01%2FBritain-Soccer-Premier-League_94254901_1612070539.jpg
ANDY RAIN/POOL VIA AP

Penyerang Arsenal, Willian (kiri), berduel bola dengan bek sayap Manchester United, Aaron Wan-Bissaka, pada laga Liga Inggris di Stadion Emirates, London, Minggu (31/1/2021) dini hari WIB. Laga ini berakhir imbang, 0-0.

LONDON, MINGGU — Manchester United kembali gagal meraih poin penuh seusai ditahan imbang Arsenal, 0-0, di Stadion Emirates, London, Minggu (31/1/2021) dini hari WIB. Hasil imbang ini membuat MU kehilangan pijakan untuk kembali ke puncak klasemen Liga Inggris yang saat ini dihuni Manchester City.

Satu poin dari hasil imbang ini hanya bisa mengantar MU ke posisi kedua klasemen dengan koleksi 41 poin. Namun, MU saat ini sudah menjalani 21 laga. Adapun tetangganya, City, telah mengumpulkan 44 poin dari 20 laga seusai mengalahkan Sheffield United, 1-0, Sabtu (30/1/2021) malam.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000