logo Kompas.id
OlahragaHujan Noda Manchester United
Iklan

Hujan Noda Manchester United

Manchester United meninggalkan banyak ”noda” saat dibekap Wolves di Old Trafford. Kekalahan Ini menjadi alarm peringatan bagi manajer Ralf Rangnick bahwa masih banyak hal yang harus ia benahi di skuad "Setan Merah".

Oleh
I Gusti Agung Bagus Angga Putra
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/DdofByKhBLAVB7gbDfsx0AB1Zns=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2022%2F01%2F605a5590-8033-4e53-b1a2-30088a2fec2e_jpg.jpg
AP PHOTO/DAVE THOMPSON

Penyerang Wolverhampton Wanderers, Joao Moutinho (kedua kiri), menembak bola yang berujung gol timnya ke gawang tuan rumah Manchester United pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Selasa (4/1/2022) dini hari WIB. MU takluk, 0-1, pada laga itu.

MANCHESTER, SELASA — Laga menghadapi Wolverhampton Wanderers di pekan ke-21 Liga Inggris, Selasa (4/1/2022) dini hari WIB adalah ”hujan noda” bagi Manchester United. Kekalahan 0-1 dari Wolves di Stadion Old Trafford mencoreng berbagai kesempurnaan yang coba diwujudkan Manajer MU Ralf Rangnick. Disadari atau tidak, kekalahan itu mau tak mau membuka mata Rangnick bahwa masih banyak pekerjaannya yang belum berjalan mulus.

MU kembali terpuruk setelah sempat meraih hasil positif menghadapi Burnley, tiga hari yang lalu. ”Setan Merah” dipaksa bertekuk lutut di hadapan ribuan pendukungnya di Old Trafford. Gol semata wayang dari Joao Moutinho pada menit ke-82 menjadi noda bagi MU. Gol tersebut memberikan kemenangan perdana bagi Wolves atas MU di Old Trafford sejak 42 tahun yang lalu. Sebelumnya, MU tidak pernah kalah dari Wolves dalam 10 pertandingan terakhir.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000