logo Kompas.id
OlahragaGempa Turki-Suriah Duka...
Iklan

Gempa Turki-Suriah Duka Olahraga Dunia

Gempa Turki-Suriah berdampak besar terhadap kehidupan masyarakat, tak terkecuali aktivitas olahraga kedua negara. Komunitas olahraga dunia pun berduka dan siap memberikan bantuan untuk pemulihan setelah bencana.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
· 5 menit baca
Foto yang diambil dari udara memperlihatkan regu penyelamat dibantu dengan alat berat mencoba mencari korban selamat di bawah bangunan yang runtuh akibat gempa di Kota Sarmada, Idlib, Suriah, Senin (6/2/2023). Gempa bermagnitudo 7,8 yang mengguncang Turki dan Suriah diperkirakan menelan korban lebih dari 1000 jiwa.
AFP/MUHAMMAD HAJ KADOUR

Foto yang diambil dari udara memperlihatkan regu penyelamat dibantu dengan alat berat mencoba mencari korban selamat di bawah bangunan yang runtuh akibat gempa di Kota Sarmada, Idlib, Suriah, Senin (6/2/2023). Gempa bermagnitudo 7,8 yang mengguncang Turki dan Suriah diperkirakan menelan korban lebih dari 1000 jiwa.

ANKARA, SELASA – Gempa Turki-Suriah menjadi duka mendalam bagi komunitas olahraga dunia. Gempa dahsyat yang mengguncang Turki bagian selatan dan Suriah bagian utara pada Senin (6/2/2023) itu menyababkan ribuan korban tewas dan belasan ribu korban luka, termasuk di antaranya para olahragawan. Sejumlah kompetisi olahraga di Turki telah ditunda hingga waktu yang tidak bisa dipastikan karena tak sedikit atlet, pelatih, dan pengurus tim menjadi korban.

”Dengan sangat sedih Komite Olimpiade Internasional (IOC) mengetahui hilangnya nyawa yang tragis dan kehancuran yang disebabkan oleh gempa bumi yang melanda wilayah tenggara Turki dan Suriah. Hati kami tertuju pada semua keluarga atlet yang meninggal atau mereka yang terkena dampak saat mereka mengikuti kompetisi olahraga di daerah terdampak,” ujar Presiden IOC Thomas Bach dilansir Inside The Games, Senin (6/2).

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000