logo Kompas.id
OlahragaSetelah Berbagi Emas...
Iklan

Setelah Berbagi Emas Olimpiade, Tamberi Juara Dunia Sendirian

Atlet Italia, Gianmarco Tamberi, menjadi juara dunia loncat tinggi putra dalam ajang yang digelar di Budapest, Hongaria. Gelar ini melengkapi semua gelar juara yang didapatnya di Eropa dan Olimpiade.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 4 menit baca
Atlet loncat tinggi Italia, Gianmarco Tamberi (kiri), merayakan kemenangan dengan menceburkan diri dalam Kejuaraan Dunia Atletik 2023 di Budapest, Hongaria, Rabu (23/8/2023) dini hari WIB.
AP PHOTO/ASHLEY LANDIS

Atlet loncat tinggi Italia, Gianmarco Tamberi (kiri), merayakan kemenangan dengan menceburkan diri dalam Kejuaraan Dunia Atletik 2023 di Budapest, Hongaria, Rabu (23/8/2023) dini hari WIB.

Untuk kedua kalinya dalam rentang dua tahun, Gianmarco Tamberi menjadi atlet loncat tinggi putra terbaik dunia. Setelah mendapat medali emas Olimpiade Tokyo 2020 bersama atlet Qatar, Mutaz Barshim, kali ini Tamberi menikmati status juara dunia sendirian.

Tamberi meraih medali emas loncat tinggi pada Kejuaraan Dunia Atletik di Stadion Pusat Atletik Nasional, Budapest, Hongaria, dalam final yang berlangsung Selasa (22/8/2023) malam waktu setempat atau Rabu dini hari waktu Indonesia. Atlet Italia ini melengkapi gelar juara Olimpiade, juara dunia indoor, juara Eropa, dan juara Eropa indoor dengan status juara dunia melalui loncatan 2,36 meter.

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000