logo Kompas.id
OlahragaAntara Alcaraz dan Djokovic
Iklan

Antara Alcaraz dan Djokovic

Hanya ada dua petenis yang disebut sebagai favorit juara tunggal putra Grand Slam Amerika Serikat Terbuka. Mereka adalah Carlos Alcaraz dan Novak Djokovic yang telah melahirkan persaingan epik pada 2023.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 4 menit baca
Petenis Serbia, Novak Djokovic, melambaikan tangan saat masuk lapangan pada acara Hari Anak Arthur Ashe di Pusat Tenis Nasional Billie Jean King di New York, Amerika Serikat, Sabtu (26/8/2023), yang digelar jelang Grand Slam AS Terbuka.
AFP/CLIVE BRUNSKILL

Petenis Serbia, Novak Djokovic, melambaikan tangan saat masuk lapangan pada acara Hari Anak Arthur Ashe di Pusat Tenis Nasional Billie Jean King di New York, Amerika Serikat, Sabtu (26/8/2023), yang digelar jelang Grand Slam AS Terbuka.

NEW YORK, SENIN — Turnamen tenis Grand Slam di lapangan keras, terutama Amerika Serikat Terbuka, biasanya menjadi yang paling kompetitif dibandingkan dengan Grand Slam lain. Namun, persaingan sengit Carlos Alcaraz dan Novak Djokovic pada tahun ini menepikan petenis lain sebagai favorit juara di Flushing Meadows, New York.

AS Terbuka di Pusat Tenis Nasional Billie Jean King, yang tahun ini berlangsung 28 Agustus-10 September, menjadi Grand Slam yang peraih gelar juara tunggal putranya selalu berbeda sejak 2009. Roger Federer menjadi petenis terakhir yang bisa mempertahankan gelar, yaitu ketika menjadi juara lima tahun beruntun, 2004-2008.

Editor:
JOHANES WASKITA UTAMA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000