logo Kompas.id
OpiniTNI Profesional Jadi Tantangan
Iklan

TNI Profesional Jadi Tantangan

Oleh
· 2 menit baca

Tentara Nasional Indonesia pada hari Kamis, 5 Oktober 2017, ini akan merayakan ulang tahun ke-72 di Dermaga Cilegon, Banten.

Perayaan hari ulang tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) akan menjadi perayaan ulang tahun terakhir bagi Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo sebagai panglima. Gatot, kelahiran 13 Maret 1960, akan memasuki masa pensiun pada bulan Maret 2018. Masa baktinya tinggal enam bulan. Bahkan, Gatot Nurmantyo mengaku sudah menyiapkan kader perwira tinggi TNI yang siap menggantikannya.

Reformasi TNI terbilang berhasil sejak reformasi. Berdasarkan sejumlah survei, kepercayaan publik kepada TNI yang pernah terpuruk pada Orde Baru makin membaik. Kini, TNI adalah institusi yang dipercaya masyarakat. Persepsi positif itu didapat TNI melalui proses panjang sejak 1998 yang ditandai dengan ditinggalkannya Dwifungsi ABRI. Reformasi TNI menempatkan TNI sebagai alat pertahanan negara dan menjadi militer profesional.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000