logo Kompas.id
OpiniMasa Depan Lingkungan Hidup di...
Iklan

Masa Depan Lingkungan Hidup di Tahun Politik

Oleh
Khalisah Khalid
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/fVaHxF79-EbK6czEBGJJ6-Vxcio=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2F20180729_PEMBALAKAN-KAYU_B_web-2.jpg
KOMPAS/DIONISIUS REYNALDO TRIWIBOWO

Seorang pembalak sedang mendorong kayu-kayunya di kanal-kanal menuju Sungai Mantangai, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah. Di tengah-tengah ancaman kebakaran hutan dan lahan, hutan dikikis pembalakan liar di Mantangai. Dalam dua hari, Sabtu-Minggu (29/7/2018). sebanyak 1.025 batang kayu bulat keluar dari hutan lindung di Kapuas.

Penyelenggara pemilu telah memukul gong, tanda dimulainya proses politik elektoral 2019. Demokrasi prosedural yang dimanifestasikan dalam bentuk politik elektoral baik pilkada maupun pemilu (pileg dan pilpres) merupakan sebuah ancaman dan sekaligus tantangan bagi gerakan lingkungan hidup dan gerakan rakyat di Indonesia. Kita tidak bisa menutup fakta bahwa demokrasi yang memiliki cita-cita mulia telah dibajak oleh kekuatan ekonomi politik sehingga melahirkan sebuah oligarki yang menentukan nasib hidup rakyat. Acap kali keduanya saling berkelindan, politik transaksional melahirkan kebijakan yang berdampak buruk bagi lingkungan hidup dan rakyat.

Politik transaksional juga telah melahirkan sebuah praktik politik yang berbiaya tinggi, dan berujung pada penggadaian sumber daya alam (SDA) lewat obral izin, dengan modus atau celah yang dilakukan melalui revisi tata ruang wilayah. SDA memang jalan yang paling mudah dan cepat untuk didapat, di tengah ongkos politik yang begitu mahal. Tak heran jika banyak kepala daerah yang akhirnya dijerat kejahatan korupsi. Kasus korupsi Gubernur Sulawesi Tenggara menjadi catatan buram, bagaimana pengelolaan SDA kita sarat kejahatan korupsi lewat rezim perizinan.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000