logo Kompas.id
OpiniDunia Berpacu dengan Waktu
Iklan

Dunia Berpacu dengan Waktu

Oleh
· 2 menit baca

Hanya dalam 1,5 bulan setelah pertama kali muncul, kasus virus korona jenis baru meluas dengan cepat. Dunia berpacu dengan waktu mencegah penyebarannya.

Sejak pasien pertama yang diyakini positif terkena virus itu pada 8 Desember 2019 dan hasil uji laboratorium dalam kasus tersebut diumumkan Pemerintah China pada 8 Januari 2020, jumlah warga yang terinfeksi virus tersebut terus bertambah. Komisi Kesehatan Nasional China mengungkapkan, hingga Selasa (21/1/2020), sudah enam orang meninggal dan 291 orang di China terinfeksi virus korona jenis baru itu.

Penyebaran virus tersebut bahkan telah merambah empat negara dan teritori lainnya, yakni Korea Selatan, Jepang, Thailand, dan Taiwan. Filipina juga telah melaporkan satu kasus terduga pertama. Adapun Australia dilaporkan tengah mengarantina seorang pria yang baru pulang dari Wuhan, China, kota tempat virus itu diketahui muncul pertama kali.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000