logo Kompas.id
Politik & HukumDaftar Pemilih Luar Negeri...
Iklan

Daftar Pemilih Luar Negeri Belum Sesuai Realitas

Oleh
Antony Lee
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/HcVtbODbyPXCSlpCj2HEVh0kHgA=/1024x652/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2F20160501RAZ03-1.jpg
KOMPAS/KRIS RAZIANTO MADA

Buruh migran Indonesia bersiap memperingati Hari Buruh, Minggu (1/5/2016), di Taman Victoria, Hong Kong. Komisi Pemilihan Umum RI diminta proaktif mendata para buruh migran Indonesia di luar negeri, baik dengan mengunjungi mereka langsung maupun melalui media sosial.

JAKARTA, KOMPAS — Daftar pemilih di luar negeri untuk Pemilu 2019 dinilai belum mencerminkan realitas jumlah warga negara Indonesia yang tinggal dan bekerja di luar negeri. Oleh karena itu, Komisi Pemilihan Umum serta instansi terkait didorong untuk lebih aktif mendatangi dan mengakomodasi para pekerja migran di luar negeri agar hak konstitusional mereka terlindungi.

Berdasarkan laporan Kelompok Kerja Pemilu Luar Negeri ke Komisi Pemilihan Umum, Senin (20/08/2018), jumlah daftar pemilih tetap luar negeri (DPTLN) mencapai 1.915.564 orang. Jumlah ini berkurang sedikit dibandingkan DPLTN Pemilu Legislatif 2014 sebanyak 2.029.505. Namun, jumlah tersebut dinilai Migrant Care masih jauh dari gambaran realitas jumlah warga negara Indonesia yang bekerja di luar negeri.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000