logo Kompas.id
Politik & HukumPengusulan Angket Jiwasraya...
Iklan

Pengusulan Angket Jiwasraya antara Koalisi Besar Jokowi dan Minimnya Oposisi

Dua fraksi partai politik non-pendukung pemerintah di DPR mengajukan pembentukan pansus hak angket Jiwasraya. Namun, melihat peta kekuatan di parlemen saat ini, tampaknya usulan itu bisa kandas sebelum bergulir.

Oleh
Agnes Theodora
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/pUanJyZx6AZ5Y2q2IlagrWiK2SA=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F01%2F20200122_TEMATIK-ASURANSI_A_web_1579702360.jpg
KOMPAS/PRIYOMBODO

Petugas satpam berjaga-jaga di dalam kantor pusat PT Asuransi Jiwasraya (Persero) di Jakarta, Kamis (9/1/2020). Investigasi Badan Pemeriksa Keuangan terhadap PT Asuransi Jiwasraya (Persero) pada 2018 menemukan kejahatan korporasi dalam pengelolaan perusahaan yang berakibat pada kerugian secara internal dan kerugian negara.

Bola panas kasus dugaan korupsi PT Asuransi Jiwasraya (Persero) yang diduga merugikan negara sebesar Rp 27 triliun menggelinding ke arah Senayan dan menjadi dinamika politik tersendiri di Dewan Perwakilan Rakyat. Jiwasraya pun menjadi uji coba pertama konstelasi politik DPR periode ini, di mana koalisi partai pendukung pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin yang mendominasi ruang pengambilan keputusan berhadapan dengan faksi partai politik non-pemerintah.

Kubu partai di luar pemerintah saat ini sedang menggulirkan usulan pembentukan Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket untuk kasus dugaan korupsi PT Asuransi Jiwasraya. Usulan pansus hak angket diwakili Fraksi Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Demokrat, yang resmi mengajukan usulan tersebut kepada pimpinan DPR pada Selasa (4/2/2020) kemarin.

Editor:
Antony Lee
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000