logo Kompas.id
RisetInfrastruktur Surabaya...
Iklan

Infrastruktur Surabaya Penunjang Pariwisata

Usaha pembangunan infrastruktur pendukung, destinasi wisata, dan acara telah memberikan hasil positif bagi pertumbuhan kunjungan wisatawan ke Kota Surabaya. Target kunjungan wisatawan telah terlampaui sejak 2013.

Oleh
Wirdatul Aini
· 7 menit baca

Melalui infrastruktur, Kota Surabaya lebih mengutamakan pembangunan yang memberikan manfaat bagi masyarakat. Salah satu fokusnya adalah mengatasi banjir dan kemacetan untuk mempermudah akses dan memberikan kenyamanan bagi penghuni kota, termasuk wisatawan. Terbukti, selama tahun 2013 hingga November 2019, kunjungan wisatawan ke kota dengan ikon hiu dan buaya ini telah melebihi target yang ditetapkan.

https://cdn-assetd.kompas.id/lrJCSP1s-vdt2FIg9x-22uR3Kzs=/1024x1536/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F05%2FCFDD9BA3-F78A-4BD9-9BB7-91B1213E2ABC_1559136351.jpeg
KOMPAS/IQBAL BASYARI

Patung Suro dan Boyo di Taman Suroboyo, Kenjeran, Surabaya, Rabu (29/5/2019).

Kota Surabaya menjadi pemenang pada aspek infrastruktur dan menempati posisi kedua pada aspek sarana pendukung dalam Daya Saing Pariwisata (DSP) 2019 yang dirilis Kompas. Dengan skala 1 sampai 5, dengan 5 sebagai skor tertinggi, Surabaya mengumpulkan skor 4,29 (infrastruktur) dan 4,67 (sarana pendukung). Bahkan, dalam perhitungan total aspek DSP 2019, termasuk aspek tata kelola serta aspek sumber daya alam dan budaya, ibu kota Jawa Timur ini meraih posisi kedua dengan skor 3,79 di bawah Kota Denpasar.

Editor:
yohanwahyu
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000