logo Kompas.id
RisetPDI-P Diperkirakan Masih...
Iklan

PDI-P Diperkirakan Masih Duduki Kursi Ketua DPR

Dari perhitungan Litbang ”Kompas”, PDI-P kemungkinan besar masih akan mendapatkan jumlah kursi terbanyak (110 kursi).

Oleh
REZA FELIX CITRA
· 4 menit baca
Gedung DPR di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (19/3/2024). Dinamika politik setelah pengumuman hasil Pemilu 2024 beralih ke jumlah kursi partai yang lolos ke Senayan.
KOMPAS/AGUS SUSANTO

Gedung DPR di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (19/3/2024). Dinamika politik setelah pengumuman hasil Pemilu 2024 beralih ke jumlah kursi partai yang lolos ke Senayan.

Komisi Pemilihan Umum telah mengumumkan dan menetapkan hasil perolehan suara per partai pada Rabu (20/3/2024). Dari penetapan tersebut, dipastikan ada delapan partai yang lolos ke Senayan. Kedelapan partai tersebut ialah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Golongan Karya, Partai Gerakan Indonesia Raya, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Nasional Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Amanat Nasional, dan Partai Demokrat.

Setelah penetapan jumlah partai yang lolos ambang batas, proses selanjutnya yang akan dilakukan KPU ialah menentukan jumlah kursi dari tiap partai. Penentuan jumlah kursi akan berimplikasi pada jumlah kursi partai yang akan mendudukkan wakilnya di DPR dan nama caleg yang akan lolos sebagai anggota DPR.

Editor:
ANDREAS YOGA PRASETYO
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000