logo Kompas.id
UtamaMenara Ambruk akibat Angin...
Iklan

Menara Ambruk akibat Angin Kencang, Layanan Publik Kabupaten Cirebon Terganggu

Oleh
Abdullah Fikri Ashri
· 2 menit baca

CIREBON, KOMPAS – Aktivitas pelayanan masyarakat berbasis internet di 40 kantor kecamatan di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, terhenti hingga Rabu (29/3/2017) siang. Hal itu disebabkan ambruknya menara pemancar sinyal internet milik Dinas Komunikasi dan Informatika Cirebon, Selasa sore, akibat angin kencang.

https://cdn-assetd.kompas.id/4LDRzNk5MurnfsKTkpxY2BdH5OA=/1024x1820/http%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F03%2FTower-Diskominfo-Cirebon-Ambruk1.jpg
Kompas/Abdullah Fikri Ashri (IKI)

Bagian menara pemancar sinyal internet milik Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Cirebon tersimpan di halaman belakang kantor Diskominfo Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Rabu (29/3/2017). Menara setinggi 42 meter itu ambruk akibat diterjang angin kencang pada Selasa. Akibatnya, akses internet di 40 kantor kecamatan di Cirebon terputus dan mengganggu layanan publik.

”Saat ini, layanan publik seperti pembuatan kartu tanda penduduk (KTP) elektronik, akta kelahiran, dan kartu keluarga di semua kecamatan di Kabupaten Cirebon terganggu. Pemuatan data manual tidak lewat internet,” ujar Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Cirebon Komarudin. Komarudin mengatakan, layanan publik di semua kantor kecamatan dan kantor kedua instansi itu diperkirakan baru bisa kembali normal dua hari ke depan atau Jumat (31/3).

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000