logo Kompas.id
UtamaLagi, Harimau Sumatera...
Iklan

Lagi, Harimau Sumatera Dibunuh, Kumis dan Kelaminnya Hilang

Oleh
Aufrida Wismi Warastri
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/IRQbWXcbbdv2ENH19OEHPeFA2Kw=/1024x704/http%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F05%2F20170526wsi-harimau.jpg
Kompas/Aufrida Wismi Warastri

Seekor harimau sumatera ditemukan terbunuh di Dusun Kuala Indah, Desa Terang Bulan, Kecamatan Aek Natas, Labuhan Batu Utara, Sumatera Utara. Beberapa bagian tubuhnya hilang seperti kumis dan kelaminnya. Bangkai harimau itu dibawa ke Medan, Jumat (26/5), seperti dipaparkan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Utara.

AEK KANOPAN, KOMPAS — Seekor harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae) berumur sekitar lima tahun mati dengan luka tombak di badannya dan kepala terbacok. Beberapa bagian tubuhnya hilang, seperti kumis, kulit kening, alat kelamin, dan ujung ekor. Kematian ini memperpanjang daftar hewan langka yang hampir punah itu mati dibantai warga.

Kepala Bidang Konservasi Sumber Daya Alam Wilayah I Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Sumatera Utara Mukhtar Amin Ahmadi kepada wartawan di Medan, Jumat (26/5) mengatakan jazad harimau sudah dibawa petugas dan dititipkan di lemari pendingin Rahmat Gallery di Medan.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000