logo Kompas.id
UtamaMerawat Kemitraan, Mewujudkan ...
Iklan

Merawat Kemitraan, Mewujudkan Perdamaian

Oleh
B JOSSIE SUSILO H dan HARRY SUSILO dari Mawari
· 3 menit baca
Beberapa warga Marawi meninggalkan tempat pengungsian di Desa Bito Buadi Itowa, pinggiran kota Marawi, Lanao Del Sur, Mindanao, Filipina, Kamis (6/7). Mereka berpindah lokasi pengungsian untuk memperoleh suplai makanan, air bersih, dan obat-obatan karena keterbatasan bantuan yang masuk di Desa Bito Buadi Itowa. Krisis di Marawi tidak hanya membuat sebagian warga kehilangan tempat tinggal, tetapi juga penghasilan. Mereka semakin cemas karena konflik belum juga berakhir hingga hari ke-45 penetapan darurat militer.
KOMPAS/HARRY SUSILO

Beberapa warga Marawi meninggalkan tempat pengungsian di Desa Bito Buadi Itowa, pinggiran kota Marawi, Lanao Del Sur, Mindanao, Filipina, Kamis (6/7). Mereka berpindah lokasi pengungsian untuk memperoleh suplai makanan, air bersih, dan obat-obatan karena keterbatasan bantuan yang masuk di Desa Bito Buadi Itowa. Krisis di Marawi tidak hanya membuat sebagian warga kehilangan tempat tinggal, tetapi juga penghasilan. Mereka semakin cemas karena konflik belum juga berakhir hingga hari ke-45 penetapan darurat militer.

Di tengah suara desing peluru dan dentuman bom, menikmati sepotong ikan goreng dengan sebungkus nasi adalah sebuah kemewahan. Apalagi jika melihat ke sekeliling, tak ada satu pun kios atau toko yang buka. Kemurahan hati keluarga Abdulhamid, seorang pengungsi asal Marawi yang siang itu menerima kami di sebuah ruang di kompleks Kantor Provinsi Lanao del Sur, di pinggiran Marawi, adalah oase.

Berulang kali, sejak bertemu dan mengetahui bahwa kami berasal dari Indonesia, Abdulhamid selalu mengulang kalimatnya: ”Kita adalah saudara”. Ia semakin senang ketika rekannya, Alikman, yang mempertemukan kami dengan Abdulhamid, mengatakan, ada banyak kata atau sebutan dalam bahasa Maranao—salah satu bahasa lokal di Mindanao—sama dengan bahasa Indonesia, salah satunya kata cantik.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000