logo Kompas.id
UtamaPengusutan Kartel Beras Perlu ...
Iklan

Pengusutan Kartel Beras Perlu Cermat

Oleh
· 5 menit baca
Buruh membongkar beras di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta, Minggu (9/7). Untuk menjaga stabilitas harga beras, pemerintah akan terus membenahi tata niaga beras. Salah satunya caranya adalah dengan pendataan pelaku usaha, gudang, dan stok beras.
Kompas/Totok Wijayanto

Buruh membongkar beras di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta, Minggu (9/7). Untuk menjaga stabilitas harga beras, pemerintah akan terus membenahi tata niaga beras. Salah satunya caranya adalah dengan pendataan pelaku usaha, gudang, dan stok beras.

Anggota Kelompok Kerja Ahli Dewan Ketahanan Pangan, Khudori, Sabtu (22/7), menyatakan, berhasil tidaknya Kepolisian Negara RI membuktikan dugaan pelanggaran akan menentukan kredibilitas lembaga, termasuk Satuan Tugas (Satgas) Pangan. Apalagi, satgas ini mendapat apresiasi karena dinilai berhasil menjaga pasokan, distribusi, dan mengendalikan harga sebelum, selama, dan setelah Ramadhan lalu.

Akan tetapi, pengusutan terhadap tuduhan pelanggaran pidana berupa manipulasi harga dan kandungan gizi, sebagaimana dituduhkan kepada PT Indo Beras Unggul (IBU), perlu hati-hati agar tidak kontraproduktif. Sebab, tidak bisa dimungkiri, keberadaan satgas membuat takut sejumlah pelaku usaha.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000