logo Kompas.id
UtamaBuah Tangan untuk Para Pejabat
Iklan

Buah Tangan untuk Para Pejabat

Oleh
RIANA A IBRAHIM
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/ABA_FLTou76c4gqsYUtitMPosPo=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2017%2F11%2F6243758352_IMG_0720.jpg
Kompas/Nina Susilo

Dalam pertukaran cendera mata, Perdana Menteri Denmark Lars Løkke Rasmussen memberikan album lengkap konser Metallica kepada Presiden Joko Widodo. Adapun Presiden Jokowi menyerahkan kenang-kenangan berupa senjata tradisional kujang.

Pada 31 Januari lalu, Presiden Joko Widodo membayar piringan hitam album Metallica: Master of Puppets senilai Rp 11 juta ke Komisi Pemberantasan Korupsi. Dengan demikian, piringan hitam pemberian Perdana Menteri Denmark Lars Lokke Rasmussen yang dilaporkan Presiden ke Direktorat Gratifikasi KPK pada 7 Desember 2017 tersebut menjadi milik Presiden.

Piringan hitam itu bukan pemberian pertama yang dilaporkan Jokowi ke KPK. Sebelumnya, Presiden antara lain telah melaporkan dua kuda jenis dari Nusa Tenggara Timur seharga Rp 170 juta, seperangkat tea set dan lukisan dari Rusia yang harganya ditaksir Rp 320 juta, serta jam tangan merek Graff edisi GyroGraff Tourbillon berharga Rp 2 miliar.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000