logo Kompas.id
UtamaSelain Ganjil-Genap,...
Iklan

Selain Ganjil-Genap, Diperlukan Rekayasa Lalu Lintas di Tol Dalam Kota

Oleh
Ayu Pratiwi
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/-EjT7mBumvdzsbnIHOeUwZuCqjU=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F06%2F20180620_TOLE__web.jpg
KOMPAS/HERU SRI KUMORO

Kepadatan kendaraan arah Jakarta di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Kabupaten Karawang, sekitar Kilometer 43, Rabu (20/8/2018) sekitar pukul 13.00 WIB. Untuk mengurai kepadatan, petugas memberlakukan sistem lawan arus (contraflow).

JAKARTA, KOMPAS — Dalam rangka mendukung mobilitas atlet saat Asian Games 2018, perluasan pembatasan lalu lintas di sejumlah jalan tol dalam kota Jakarta akan mulai diuji coba dalam waktu dekat. Perluasan sistem ganjil-genap di jalan besar yang mulai diuji coba sejak awal Juli dinilai tidak cukup untuk melancarkan transportasi Asian Games sesuai standar 30 menit waktu tempuh perjalanan atlet. Rekayasa pengaturan lalu lintas di ruas tol dalam kota juga diperlukan.

”Selain pemberlakuan perluasan ganjil-genap di jalan arteri DKI Jakarta, kelancaran transportasi saat Asian Games 2018 sangat ditentukan oleh penerapan rekayasa lalu lintas di jalan tol dalam kota,” ucap Bambang Prihartono, Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), dalam keterangan persnya, Rabu (18/7/2018), di Jakarta.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000