logo Kompas.id
UtamaRelokasi Komunitas Adat Mause ...
Iklan

Relokasi Komunitas Adat Mause Ane Dipertanyakan

Oleh
Fransiskus Pati Herin
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/wFyy5byOr7paIWSvMP7E3Z2Afhs=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F07%2F20180724kelaparan-maluku2-5.jpg
DOKUMENTASI BPBD MALUKU TENGAH

Kondisi warga komunitas adat terpencil Mause Ane di Desa Maneo Rendah, Kecamatan Seram Utara Timu Kobi, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, Juli 2018. Kelaparan selama 14 hari terakhir menyebabkan tiga orang meninggal. Butuh satu hari perjalanan dari ibu kota kabupaten ke lokasi warga.

AMBON, KOMPAS — Sejumlah pihak menolak rencana pemerintah daerah merelokasi warga Komunitas Adat Terpencil Mause Ane di Desa Maneo Rendah, Kecamatan Seram Utara Timur Kobi, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, ke permukiman baru. Relokasi warga yang dilanda kelaparan itu akan membuat masyarakat tercerabut dari akar budayanya dan menimbulkan sejumlah persoalan di kemudian hari.

Menurut Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia Provinsi Maluku Benediktus Sarkol di Ambon, Kamis (26/7/2018), perlu pendampingan intensif  terhadap warga Komunitas Adat Terpencil (KAT) lewat program pemerintah ataupun lembaga kemanusiaan. Pendampingan semacam itu kini banyak dilakukan bagi masyarakat adat terpencil di Indonesia dan relatif berhasil.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000