logo Kompas.id
UtamaKeputusan Menunggu Audit BPKP
Iklan

Keputusan Menunggu Audit BPKP

Oleh
ADHITYA RAMADHAN
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/jWHLgDlWHybXRrkzxzng5nr05h0=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2F20180809_151844.jpg
KOMPAS/ADHIYYA RAMADHAN(ADH)

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan keterangan kepada wartawan seusai mengikuti rapat tingkat menteri membahas peraturan Direktur Jaminan Pelayanan Kesehatan BPJS Kesehatan di kantor Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Kamis (9/8/2018).

JAKARTA, KOMPAS – Rapat tingkat menteri yang membahas tiga Peraturan Direktur Jaminan Pelayanan Kesehatan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan, Kamis (9/8/2018), di Jakarta, belum memutuskan apakah tiga peraturan tersebut jadi dicabut atau tidak seperti aspirasi berbagai pihak yang mengemuka belakangan ini. Keputusan terkait ini masih menunggu audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan yang akan selesai minggu depan.

Tiga Peraturan Direktur Jaminan Pelayanan Kesehatan (Perdirjampelkes) BPJS Kesehatan dimaksud adalah Perdirjampelkes Nomor 2/2018 tentang Penjaminan Pelayanan Katarak dalam Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), Perdirjampelkes Nomor 3/2018 tentang Penjaminan Pelayanan Persalinan dengan Bayi Lahir Sehat, dan Perdirjampelkes Nomor 5/2018 tentang Penjaminan Pelayanan Rehabilitasi Medik.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000